Amplop Putih: Terapi Berfikir Positif:

Ku buka amplop putih itu,
sejujurnya cukup ku nanti-nanti, senyum menghias bibir...senang;

Ku lihat dan Ku hitung...
lho kok cuma segini? kecewa;
Bertanya: apa tidak salah?
berargumen: seharusnya kan sekian sekian, karena berdasarkan ini dan itu, maka jumlah seharusnya yg berada dalam amplop putih ini adalah...sekian.
pasti ada yang salah...pasti ada yang tidak beritikad baik...huuuh; Kesal..



Terdiam...
Menerung...kecewa, lalu apa?
hmmm; tidak semua orang mendapatkan amplop putih pada saat-saat seperti ini;
terlepas berapa jumlah nominalnya;
bahkan ada yang tak pernah tahu ada "kebiasaan" membagi amplop putih seperti ini;
siapa yang mau membagi pada mereka?terpikirpun tidak...

Merenung, ambil nafas...

Alhamdulillah....(butuh waktu, sampai kata itu terucap);
alhamdulillah ya Allah...
mungkin memang sejumlah inilah hakku...

InsyaAllah, inilah jawaban dr do'a Dhuha-ku...untuk dibersihkan dari yang haram n subhat...
mungkin sejumlah inilah yang halal bagiku...

Alhamdulillah ya Allah...

No comments

Terimakasih sudah silaturahim, silahkan meninggalkan jejak di sini. Comment yang masuk saya moderasi terlebih dahulu ya. Mohon tidak meninggalkan link hidup.